Bola Internasional

Alasan PSSI dan Indra Sjafri Yakin Timnas Indonesia U-22 Raih Medali Emas SEA Games 2023

Kamis, 6 April 2023 16:57 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Prio Hari Kristanto
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Indra Sjafri memimpin latihan pemain Timnas Indonesia U-22 pada TC Tahap Kedua sebagai persiapan SEA Games 2023 di Lapangan B Senayan, Jakarta, Sabtu (11/03/2023). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Indra Sjafri memimpin latihan pemain Timnas Indonesia U-22 pada TC Tahap Kedua sebagai persiapan SEA Games 2023 di Lapangan B Senayan, Jakarta, Sabtu (11/03/2023).

INDOSPORT.COM - Waketum PSSI, Zainudin Amali, sangat optimis Timnas Indonesia U-22 bisa meraih medali emas di SEA Games 2023 di Kamboja. Itu karena skuad Garuda Muda punya materi pemain terbaik.

Menurut Zainudin, pemain yang dipanggil ke Timnas U-22 untuk SEA Games 2023 adalah jebolan Timnas U-20 yang sebelumnya dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 2021 lalu yang batal karena pandemi Covid-19. Lalu ditambah beberapa dari Timnas Indonesia U-20 saat ini.

Selain itu, ada pula tambahan beberapa pemain kelahiran 2003 yang lagi tampil bagus bersama klubnya di Liga 1 dan Liga 2.

"Targetnya tentu emas. Kita sudah 32 tahun (puasa), ini materinya bagus," katanya.

"Sebenarnya di SEA Games ini, pakai pemain yang dari Timnas U-20 yang tidak jadi, ada tujuh orang. Makanya waktu itu (di GBK) yang sebelah kanan ada latihan U-20 juga," ujarnya. 

Adapun pemain Timnas U-20 era 2021 yang dipanggil adalah Ramadhan Sananta, Braif Fatari, Pratama Arhan, Witan Sulaeman, Elkan Baggott dan lainnya.

Sedangkan Timnas U-20 era 2023 adalah Hokky Caraka, Daffa Fasya, Muhammad Ferarri, Dony Tri Pamungkas, Achmad Maulana, Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh.

Sementara itu, pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, juga percaya diri bisa meraih medali emas SEA Games 2023. Indonesia terakhir kali naik podium pertama pada 1991 di Filipina.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

"Target kan memang medali emas. Masa sudah 32 tahun kita enggak juara, terus kita minta ke Tuhan medali emas, wajar dong. Mudah-mudahan diamini," ujarnya.

"Ya optimis. Kalau pelatihnya tidak optimis, gimana pemain bisa optimis, itu bagian dari niat," ujar pelatih 60 tahun itu.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom