INDOSPORT.COM – Hasil pertandingan Liga Italia (Serie A) 2022/23 Cremonese vs Juventus tersaji di artikel ini, di mana Si Nyonya Tua berhasil meraih kemenangan.
Juventus membuka kampanyenya di Liga Italia 2022/23 pasca Piala Dunia 2022 dengan gemilang usai menumbangkan tuan rumah Cremonese, Kamis (05/01/23).
Dalam laga ini, Juventus yang bermain pincang karena absennya beberapa pilar, tetap tampil ngotot dan berhasil mengamankan tiga angka lewat kemenangan 1-0.
Adapun gol kemenangan Juventus dicetak oleh Arkadiusz Milik. Berkat gol ini, Si Nyonya Tua pun tetap mengekor AC Milan di peringkat kedua yang sebelumnya menang atas Salernitana, Rabu (04/01/23).
-Jalannya Pertandingan
Sejak babak pertama dimulai, Cremonese langsung membuat kejutan dengan menggempur pertahanan Juventus yang memainkan kombinasi pemain muda dan senior.
-Bahkan, tuan rumah Cremonese mampu mencetak gol terlebih dulu di laga ini pada menit ke-16 lewat Emanuele Valeri.
Namun gol ini lantas dianulir oleh VAR yang menganggap adanya pelanggaran offside terlebih dahulu dalam proses gol ini. Alhasil skor tetap 0-0.
Pasca dianulir, giliran Juventus yang mampu menciptakan peluang lewat Matias Soule yang tendangannya masih mampu ditepis kiper lawan.
Memasuki menit ke-30, Juventus perlahan mulai mengimbangi permainan Cremonese. Tuan rumah pun masih terus berusaha menciptakan gol pembuka.
Di menit ke-38, Juventus mendapat peluang emas lewat Filip Kostic yang tendangannya masih menyamping di kanan gawang.
Di sisa waktu normal, Cremonese juga mendapat peluang lewat Michele Castagnetti yang tendangannya justru melambung. Skor 0-0 pun mengakhiri babak pertama.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom