2.3K
Liga Indonesia
Liga 1: Persebaya Terpuruk, Aji Santoso Belum Menyerah Pikul Beban Berat
© INDOSPORT/Arif Rahman

Pelatih Persebaya, Aji Santoso
Saatnya bangkit
Kekalahan 1-2 dari Rans Nusantara FC ditambah aksi anarkis oknum Bonek yang menyerbu masuk ke lapangan tentu membuat mental pemain anjlok.
Aji Santoso mengakuinya, namun kesedihan itu jangan terlalu lama. Dia ingin anak didiknya segera bangkit menatap sisa kompetisi Liga 1 2022-2023.
"Penyesalan, kesedihan sudah cukup. Kami tidak bisa kembali ke masa lalu. Pertandingan sudah selesai. Saya close. Saatnya mempersiapkan mental pemain supaya bangkit untuk pertandingan terdekat," beber Aji Santoso.