Absen di Orleans Masters, Kondisi Gregoria Mariska Dibocorkan Dubes RI di Inggris

Melalui akun Twitter-nya yang diteruskan oleh PBSI, Desra mengungga foto bersama Gregoria di halaman rumahnya di Inggris. Gregoria terlihat sehat dan bagia.
Desra Percaya mengaku senang dengan kedatangan Gregoria di kediamannya sebagai tamu istimewa. Selain itu, dia dan Gregoria menyempatkan jalan-jalan pagi untuk menghirup udara segar.
Tamu misteri🏸🇲🇨 Banyak BL yg penasaran dgn atlet muda badminton yg berbakat ini… Kondisinya sehat, ceria dan bahkan tadi pagi sempat jogging bersama saya menempuh 12.059 langkah. Siapa dia?
— Desra Percaya, PhD (@desrapercaya09) March 29, 2022
@gregoriamrska@INABadminton #rintiskemajuan#indonesiauntukdunia#indonesianway pic.twitter.com/uiZhrE1g9N
“Tamu misteri, banyak BL yang penasasran dengan atlet muda badminton yang berbakat ini…” demikian tulis Desra Percaya.
“Kondisinya sehat, ceria, dan bahkan tadi pagi sempat jogging bersama saya menempuh 12.059 langkah. Siapa dia? Gregoria Mariska,” sambung Desra.
Para BL di Twitter pun ikut senang mendengar kondisi Gregoria usai terpapar COVID-19. Dengan melihat foto tersebut, bisa dipastikan Gregoria sudah negatif COVID-19 dan kini sedang dalam masa pemulihan.
“Pak Desra up to date sekali, dan selalu menjawab apa yang dipikirkan BL… thank you Pak! Sudah banyak memberi info kepada BL indonesia dan mendukung atlet badminton Indonesia. Andai semua petinggi kaya pak Desra,” tulis akun @kla_ra1109.
“Pak desra menteri perhubungan antara BL dan atlet,” tulis akun @ernasusil_
“Alhamdulillah kak jorji udah sehat dan terlihat bahagia btw akun twtnya kak jorji yang ini pakk,” akun bernama @just_uptome menimpali.
Sebelum absen di Swiss Open dan Orleans Masters, kapten tim putriIndonesia yang menjuarai Badminton Asia Team Championship di Malaysia pada Februari itu menjalani turnamen di All England.
Sayangnya, Gregoria langsung kandas di babak 32 besar All England 2022 usai dikalahkan pemain dari Korea Selatang, An Se-young dengan skor 21-16, 21-4.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom